Senin, 19 Mei 2014

Beberapa Terjemahan Ayat~ayat Al-Qur'an tentang Keutamaan Dzikir

بسم الله الرحمن الرحيم 

 

Beberapa Terjemahan Ayat~ayat Al-Qur'an tentang Keutamaan Dzikir

 

[1] QS. Al-Baqarah: 152

       Firman Allah: "Karena itu, Ingatlah kamu kepada-Ku, niscaya Aku ingat (pula) kepadamu (dengan memberikan Rahmat dan Ampunan), dan bersyukurlah kepada-Ku, serta jangan ingkar (pada nikmat-Ku)". 

 

[2] QS. Al-Ahzab: 35 

      Firman Allah: "Laki-laki dan perempuan yang banyak menyebut (nama) Allah, maka Allah menyediakan untuk mereka pengampunan dan pahala yang agung."

 

[3] QS. Al-Ahzab: 42

      Firman Allah: "Hai orang-orang yang beriman, berdzikirlah yang banyak kepada Allah (dengan menyebut nama-Nya)."

 

[4] QS. Al-A'raf: 205 

      Firman Allah: "Dan sebutlah (nama) Tuhanmu dalam hatimu dengan merendahkan diri dan rasa takut (pada siksaan-Nya), tidak mengeraskan suara di pagi dan sore hari. Dan janganlah kamu termasuk orang-orang yang lalai." 

 

 *Referensi: 

Buku Kumpulan Do'a dalam Al-Qur'an dan Hadis, Said bin Ali Wahf Al-Qohthoni


الحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ 

~Semoga Bermanfaat~

آمين يـَالله 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar